Senin, 06 Mei 2013

Nilai Edukatif Media dalam Proses Pendidikan dan Pembelajaran

Nilai-nilai praktis media pembelajaran menurut Nana Sudjana (1991) adalah sebagai berikut :
1.     Menumbuhkan pemikiran yang teratur dan berkesinambungan
2.    Dengan media dapat meletakkan dasar-dasar yang nyata untuk berpikir. Karena itu dapat mengurangi verbalisme
3.  Media dapat meletakkan dasar untuk perkembangan belajar sehingga hasil belajar bertambah mantap
4.    Memberikan pengalaman yang nyata dan dapat menumbuhkan kegiatan berusaha sendiri pada setiap siswa. Pengalaman masing-masing individu yang beragam karena kehidupan keluarga dan masyarakat sangat menetukan macam pengalaman yang mereka miliki. Dalam hal ini media dapat mengatasi perbedaan-perbedaan tersebut
5.  Memperbesar minat dan perhatian siswa untuk belajar. Pemasangan gambar di papan bulletin, pemutaran film dan mendengarkan program audio dapat menimbulkan rangsangan tertentu kea rah keinginan untuk belajar
6.    Membantu tumbuhnya pemikiran dan memantau berkembangnya kemampuan berbahasa
7.  Memberikan pengalaman yang tak mudah diperoleh dengan cara lain serta membantu berkembangnya efisiensi dan pengalaman belajar yang sempurna
8.    Bahan pengajaran akan lebih jelas maknanya, sehingga dapat dipahami oleh para siswa dan memungkinkan siswa menguasai tujuan pengajaran lebih baik
9.  Metode mengajar akan lebih bervariasi, tidak semata-mata komunikasi verbal melalui penuturan kata-kata oleh guru sehingga siswa tidak bosan dan guru tidak kehabisan tenaga apalagi bila guru mengejar untuk setiap jam pelajaran
10.  Siswa lebih banyak melakukan kegiatan belajar sebab tidak hanya mendengarkan uraian guru tetapi juga aktifitas lain seperti mengamati, melakukan, mendemonstrasikan dan lain-lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar